BeritaDaerahEkonomi

Bupati Suwirta Hadiri Peluncuran Peta Jalan Ekonomi Kerthi Bali

DENPASAR, jarrakposbali.com | Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta menghadiri Agenda Peluncuran Peta Jalan Ekonomi Kerthi Bali Menuju Bali Era Baru Hijau Tangguh Sejahtera di Three Mountains Bamboo Pavilion Kura-Kura Bali, Jl. By Pass Ngurah Rai Simpang Serangan No. 1 Denpasar, Jumat (3/12/2021).

Peluncuran Peta Jalan Ekonomi Kerthi Bali yang diselenggarakan oleh Bappenas RI ini diluncurkan langsung oleh Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo. Turut hadir Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) / Kepala Bappenas Suharso Manoharfa, Gubernur Bali Wayan Koster serta Bupati/Walikota se-Bali.

Dalam sambutannya, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo mengaku sangat mendukung Peluncuran Peta Jalan Ekonomi Kerthi Bali ini.

“Melalui program ini, seluruh masyarakat Bali diharapkan tetap semangat dan bangkit ditengah situasi pandemi Covid-19, ” ujarnya.

Presiden Joko Widodo juga berharap agar masyarakat tidak hanya mengandalkan sektor Pariwisata saja, tetapi sektor pertanian dan lainnya juga harus dibangkitkan.

Selain itu, penerapan protokol kesehatan juga harus terus ditaati dengan sebaik-baiknya.

“Semoga dengan Peluncuran Peta Jalan Ekonomi Kerthi Bali ini sektor Pariwisata di Bali kembali bangkit, sehingga perekonomian segera pulih,” harapnya.(td/JP).

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button