
KUBUTAMBAHAN-JARRAKPOSBALI.COM β Kendati Bumi Panji Sakti diguyur hujan sepanjang hari, namun umat Hindu di Bali Utara tetap melaksanakan persembahyangan Hari Raya Galungan Rabu (19/2/2020) dengan hikmat.
Nah, agar situasi dan kondisi tetap kondusif dan nyama bagi umat Hindu melaksanakan persembahyngan di pura-pura dan sanggah-sanggah keluarga merayakan Hari Raya Galungan, polisi dengan cekatan melakukan patroli.
Seperti yang dilakukan jajaran Polres Kubutambahan, Buleleng. Polsek Kubutambahan menggelar patroli di sejumlah titik atau zone yang dianggap rawan.
Rabu (19/2/2020) pukul 11.30 wita, personil Polsek Kubutambahan dipimpin Pawas Iptu Kadek Robin Yohana melaksanakan kegiatan patroli dialogis dengan mobil 402. Patroli itu bertujuan untuk memantau aktivitas masyarakat dan menjaga situasi kamtibmas, serta jaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Kubutambahan pada perayaan Galungan.
Adapun rute yang dilewati pada pelaksanaan patroli yaitu Desa Kubutambahan, Desa Bukti melakukan pemantauan Obyek Wisata Kolam Air Sanih dan aktivitas warga masyarakat yang melaksanakan perayaan Galungan dan pantau obyek-obyek vital seperti bank, ATM.
Kapolsek Kubutambahan AKP Made Mustiada.SH, seperti dikutip dari situs resmi Polri, TribrataNews, dalam pelaksanaan patroli ini personil melakukan dialogis dengan masyarakat agar bersama-sama tingkatkan kewaspadaan.
Dalam pendekatan dialogis itu, polisi mengingatkan masyarakat apabila meninggalkan rumah agr mengecek keadaan rumah sudah terkunci agar tidak terjadinya pencurian. βSelalu menjaga keamanan, serta bilamana melihat orang tidak dikenal dengan sikap dan prilaku yang mencurigakan agar secepatnya melaporkan ke pihak kepolisian / Bhabinkamtibmas di desa setempat,β ujar Kapolsek Mustiada.
“Patroli yang dilaksanakan Polsek Kubutambahan dipimpin Pawas sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kubutambahan tetap aman dan kondusif, serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam melaksanakan upacara agama Galungan,” ucap Kapolsek Mustiada.
Selain dari Polsek Kubutambahan, Bhabinkamtibmas Desa Bukti Aiptu Wayan Suastika juga melaksanakan aksi sambang dan pengawasan dna monitor (wastor) Obyek Wisata Kolam Renang Air Sanih dalam rangka antisipasi pengunjung Obyek Wisata Kolam Renang Air Sanih, Desa Bukti.
Menurut data yang diperoleh Bhabinkamtibmas Desa Bukti Aiptu Wayan Suastika hingga pukul 12.30 wita tercatat sekitar 150 orang pengunjung yang memadati kawasan Kolam Air Sanih.
Editor: Francelino