Olahraga

KEJUARAAN FUTSAL MPS CUP 2020: ROY QUINTRICK, POLENG FC BANTAI MINIONS FC 7-4

SINGARAJA-JARRAKPOSBALI.COM – Luar biasa penampilan Roy dalam pertandingan babak penyisihan Grup A antara Poleng FC kontra Minions FC pada kejuaraan futsal MPS Cup 2020.

Pertandingan yang digelar di GOR Bhuwana Patra Singaraja, Bali, Jumat (17/1/2020) sore itu menjadi milik Roy, pemain andalan Poleng FC. Pertandingan sore itu menjadi panggung aksi Roy karena iag mencetak quintrick alias mencetak lima gol untuk Poleng FC.

Bukan hanya Roy yang menjadi bintang lapangan sore itu, tetap temannya Rafi juga tidak kalah penting. Rafi juga membuat brace alias mencetak dua gol bagi Poleng FC.

Pada pertandingan itu, Poleng FC membantai Minions FC dengan 7-4 (5-2). Roy menyumbang 5 gol bagi pesta Poleng, dua gol lainnya dicetak oleh Rafi.

Kemenangan itu membawa Poleng FC menjadi capolista Grup A sekalibus membuka peluang anak asuhan Nyoman Sarjana, SE, melaju ke babak perempatfinal.

Kepastian ini diperoleh setelah pada pertanding perdana kemarin sore di tempat yang sama, Poleng meraih hasil imbang saat berhadapan dengan Singa Anturan, Lovina, dengan skor 1-1.

Foto Jarrakposbali.com/francelino: Pertandingan antara Poleng FC (oranye) versus Minions FC

Kembali ke jalannya pertandingan Poleng FC versus Minions FC. Sebenarnya, Minions FC bukan tim lemah. Bahkan Minions FC terlebih dahulu membobol gawang Poleng FC. Bahkan anak-anak Minions terus menekan lawannya dengan melakukan pressing.

Namun Poleng FC yang memiliki jam terbang lebih tinggi, segera melepaskan diri dari tekanan Minions. Kemudian Roy dan kawan-kawan mulai menemukan penampilan asli dengan menguasai ball possession (penguasaan bola). Dengan demikian, anak-anak Poleng bisa mengendalikan irama permainan sehingga gol demi gol dicetak oleh Roy dan Rafi.

Selain itu memang anak asuhan Sarjana memiliki skill individu yang rata-rata di atas pemain-pemain Minions. Sehingga Roy dan kawan-kawan lebih mudah obrak-arik gawang lawan.

Bagaimana komentar manajer Poleng FC, Nyoman Sarjana, SE? “Awalnya Minions sempat menekan, tetapi anak-anak cepat melepaskan diri dari tekan, dan balik menekan,” jelas Sarjana.

Sarjana merasa lega karena setelah gol penyama kedudukan oleh Roy, anak-anak asuhannya mengendalikan irama permainan hingga membantai lawannya 7-4.

Terkait target Poleng FC di kejuaraan ini, Sarjana menargetkan juara bagi anak asuhannya. “Target kita juara, walaupun lawan-lawan kita cukup berat,” ucap Sarjana.

Penulis: Francelino
Editor: Jering Buleleng

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button