BeritaBulelengDaerahPolri
Trending

Kasat Reskrim Polres Buleleng Dimutasi, Kini Dipimpin Picha Armedi

SINGARAJA, jarrakposbali.com – Mutasi terjadi di tubuh Polres Buleleng. Kasat Reskrim Polres Buleleng, AKP Hadimastika Karsito Putro, S.I.K., M.H., bergeser.

Pergeseran pejabat di lingkup kepolisian ini sesuai dengan Surat Telegram Kapolda Bali Nomor: STR/203/III/KEP/2023, tanggal 30 Maret 2023.

Jabatan Kasat Reskrim Polres Buleleng kini diserahkan kepada AKP Picha Armedi, S.I.K., yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Reserse Narkoba Polres Badung.

Sedangkan AKP Hadimastika mendapatkan posisi baru sebagai Kasat Reserse Kriminal Polres Tabanan.

Serah terima jabatan ini berlangsung pada hari Selasa, 4 April 2023 di halaman mapolres Buleleng dipimpin langsung Kapolres Buleleng, AKBP I Made Dhanuardana.

Dalam sambutannya, Kapolres Dhanuardana menjelaskan bahwa pergeseran atau mutasi di lingkungan Polri merupakan hal yang biasa.

Baik dalam penyegaran organisasi dan promosi jabatan yang lebih tinggi dari jabatan semula.

“Dalam serah terima jabatan tentu akan terjadi regenerasi kepemimpinan sehingga perlu adanya ide-ide baru yang mampu menciptakan langkah-langkah kreatif dan inovatif dalam menjalankan roda organisasi”, ucapnya.

Berbekal pengalaman selama menjabat di Polres Buleleng, AKBP Dhanuardana berharap AKP Hadimastika sukses di tempat baru.

Kapolres Buleleng menilai kinerja AKP Hadimastika sebagai Kasat Reskrim Polres Buleleng, telah melaksanakan tugasnya dengan baik.

Sedangkan kepada AKP Picha Armedi, Kapolres Buleleng berharap agar dapat dengan cepat beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru.

“Dan mampu melakukan upaya-upaya pendekatan kepada masyarakat untuk dapat memberikan pelayanan yang lebih terintegritas, modern, mudah dan cepat,” pesan Kapolres Buleleng.

Nama AKP Picha Armedi bukanlah sosok asing di lingkungan Polres Buleleng, lantaran sebelumnya pernah bertugas di kepolisian utara Bali ini.

Berdasarkan catatan, AKP Picha Armedi menjabat sebagai Kasat Narkoba Polres Buleleng sejak Januari 2021 pada masa kepemimpinan AKBP I Made Sinar Subawa.

Kemudian bergeser pada April 2022 pada masa kepemimpinan AKBP Andrian Pramudianto ke Polres Badung. (fJr/JP)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button