BeritaBulelengDaerahHiburan
Trending

Lomba Gerak Jalan Kocak Buleleng, Ini Juaranya!

SINGARAJA, Jarrak Pos Bali – Ini dia daftar juara lomba gerak jalan kocak di Kabupaten Buleleng.

Setelah menampilkan atraksi yang kocak dan kreatif pada hari Kamis, 11 Agustus 2022, akhirnya juara lomba gerak jalan kocak diumumkan.

Para juara ini ditetapkan pada hari Kamis, 11 Agustus 2022 berdasarkan penilaian dari dewan juri yang dikoordinatori Made Adnyana.

Lalu siapa juaranya?

Adapun juara I diraih oleh regu nomor dada 13 yakni Gerak Jalan Padepokan Seni Dwi Mekar dengan nilai 2.120.

Kemudian juara II diraih oleh SMAN 1 Singaraja dengan nomor dada 06, yang memperoleh nilai 1.990.

Juara III diraih regu STM Ne Bos, Senggol Dong!!! dengan nomor dada 11 yang memperoleh nilai sebanyak 1.900.

Kemudian ada juga juara harapan I yakni GJ Kocak SMA Lab Undiksha, harapan II Perias Wara Wiri, dan harapan III SLBN 1 Singaraja.

Dengan perolehan ini, juara I berhak membawa pulang uang tunai sebesar Rp20 juta, juara II mendapat Rp15 juta, dan juara III Rp12 juta.

Sedangkan harapan I mendapat uang tunai Rp8 juta, juara II Rp7 juta, dan juara III membawa pulang Rp6 juta.

Tampilkan kebhinekaan

Sementara itu, Gede Pande Olit, Koordinator Sanggar Dwi Mekar; mengaku mengambil tema keanekaragaman budaya Indonesia.

“Tema yang kami pakai adalah Bhineka Nusantara, jadi kekayaan dan keberagaman dari NKRI,” katanya.

Dalam atraksinya, mereka memakai kostum dari budaya Papua dan Kalimantan, serta sempat juga memainkan musik ala baleganjur.

Lomba gerak jalan kocak di Buleleng
Regu dari SMAN 1 Singaraja yang menjadi juara II. Foto: Humas KONI Buleleng.

15 regu gerak jalan kocak hibur masyarakat Buleleng

Masyarakat Buleleng dihibur dengan gerak jalan kocak dan kreatif dalam rangka HUT RI ke-77.

Sebanyak 15 regu gerak jalan kocak tampil menghibur masyarakat Kabupaten Buleleng pada hari Kamis, 11 Agustus 2022.

Mengambil start di depan Lapangan Ngurah Rai (Taman Kota Singaraja), peserta merupakan perwakilan dari SMA/SMK, perguruan tinggi, instansi pemerintahan, serta komunitas di Buleleng.

Masing-masing regu diberikan waktu selama enam menit untuk menampilkan atraksi serta ide kreatif mereka untuk menghibur penonton.

Mereka juga diberi kebebasan untuk memilih tema dan skenario penampilan serta balutan busana yang akan mereka pertontonkan.

15 regu gerak jalan kocak lalu beraktraksi sebanyak tiga kali yakni di depan Gedung Kwarcab Pramuka Buleleng, dan di Ex-Pelabuhan Buleleng.

Regu dari Yayasan Werdha Sejahtera menjadi yang pertama beratraksi, sedangkan Yowana Foursma (SMAN 4 Singaraja) menjadi regu terakhir yang tampil. (fJr/JP)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button