BeritaOlahraga

KAPOLDA BALI LEPAS 6.426 PESERTA EVENT BBMVER 2020 DI SANUR

DENPASAR-JARRAKPOSBALI.COM – Bali Bhayangkara Medco Valentine Eco Run (BBMVER) 2020 dengan 6.426 peserta menjadi event terbesar di awal tahun 2020. BBMVER 2020 yang digelar Sabtu (15/2/2020), di kawasan Pantai Mertasari, Sanur, Denpasar Selatan, Bali.

Event besar ini menarik perhatian banyak orang. Itu terbukti dengan banyaknya peserta lari yang tidak hanya dari Bali, tapi Indonesia dan mancanegara.

Start dan finish BBMVER 2020 dilaksanakan di parkiran Mertasari, Sanur, Denpasar Selatan, Bali, dengan memperlombakan tiga kategori, yakni 5K, 10K dan 14K. Perlombaan semakin meriah saat peserta lomba dilepas langsung Kapolda Bali Irjen Pol. Dr. Petrus Reinhard Golose, M.M.
BBMVER 2020 juga diikuti anggota Polri dari seluruh jajaran Polda Bali, kalangan pelajar, atlet lokal dan profesional.

Kapolda Bali Irjen Pol. Dr. Petrus Reinhard Golose, M.M mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan yang dibuat ini oleh Dirlantas Polda Bali AKBP Wisnu Putra, sesuai dengan perintah Bapak Presiden RI Ir. H Joko Widodo untuk menggalakkan olahraga di tengah masyarakat.

“Saya sangat berterima kasih, animo masyarakat mengikuti lomba pada hari ini sangat tinggi. Padahal rencana kegiatan ini tak lebih dari dua bulan,” ujar Kapolda Golose.

“Biasanya lomba lari seperti ini digelar pagi atau malam hari, tapi Polda Bali melaksanakan pada sore hari. Tentu kegiatan lari pada sore hari memiliki risiko, tapi segala sesuatunya sudah direncanakan dengan baik,” lanjut Golose.

Acara ini pernah digelar dua tahun lalu di kawasan Pantai Kuta, Badung, dan tahun 2020 digelar di Pantai Mertasari, Denpasar. Ia meyakini acara ini tidak hanya lomba lari, namun banyak hal yang ingin dicapai, diantaranya kampanye menjaga lingkungan, bebas sampah plastik, penanaman 500 bibit pohon di Pantai Mertasari.
Kampanye lainnya yakni mengajak masyarakat bisa hidup sehat.

Menurut Kapolda Golose, lomba lari ini menjadi pilihan yang baik usai menerima perintah Presiden RI Ir. Haji Joko Widodo untuk mengadakan kegiatan olahraga di tengah masyarakat. Meskipun BBMVER 2020 dibuat sangat-sangat sederhana, namun lomba ini sudah berskala internasional.

Selain itu, ini merupakan salah satu upaya untuk mempromosikan pariwisata Bali lewat kegiatan ini. “Mengingat Bali masih layak dikunjungi wisatawan dari berbagai negara, meskipun akhir-akhir ini merebak virus corona,” terang Kapolda Golose.

“Yang terpenting dari semua itu, kegiatan ini digelar untuk menunjukkan persatuan dan kesatuan. Kita sama-sama tangkal segala macam isu yang terjadi saat ini,” sambungnya lagi.

“Seperti isu virus corona, kita harus yakin dan percaya, dengan olahraga lari dapat meningkatkan kekebalan tubuh dari serangan virus,” pungkas Kapolda Golose.

Penulis: Junior
Editor: Francelino

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button