Dadong Sukastri yang Sudah Pikun Diberikan Paket Sembako oleh Kapolsek Gilimanuk

JEMBRANA, jarrakposbali.com | Kondisi Sukastri, seorang lansia yang sudah pikun, tinggal di Lingkungan Samiana, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Jembrana, mengundang iba dari Kapolsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk Kompol I Komang Muliyadi.
Melalui program Minggu Kasih, Kompol Muliyadi dengan mengajak para stafnya mengunjungi warga kurang mampu tersebut, Minggu, 12 Januari 2025 pagi.
Di rumah Sukastri yang sangat sederhana, Kompol Muliyadi mengungkapkan rasa keprihatinannya dengan konsisi yang dialami warganya itu. Sukastri kemudian diberikan bantuan paket sembako untuk kebutuhan sehari-hari.
“Ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada warga yang kurang mampu, meskipun nilainya sangat sedikit,” ujar Kompol Muliyadi.
Menurut Kompol Muliyadi, kedepan program Minggu Kasih akan terus dilaksanakan setiap hari Minggu, selain bertujuan untuk membantu warga kurang mampu, juga sebagai bentuk upaya mendekatkan Polri kepada masyarakat.
“Kami ingin selalu dekat dengan masyarakat agar pradikma polisi seram itu hilang. Polisi adalah sahabat masyarakat,” tutup Kompol Muliyadi.(ded)